TOMOHON – Wali Kota Tomohon, Caroll Senduk, SH meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kakaskasen Satu, Tomohon Utara, Kamis (6/11/2025).
Caroll Senduk mengatakan, program makan bergizi gratis (MBG) telah bergulir di Indonesia, termasuk di Kota Tomohon sejak tahun 2025.
“Hal ini merupakan usaha pemerintah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui penguatan gizi bagi anak sekolah,” jelas Senduk.
Selain itu, lanjut Caroll, program unggulan Presiden Prabowo Subianto ini juga bertujuan untuk memberdayakan UMKM dan ekonomi kerakyatan, serta mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.
Dipaparkannya, melalui Perpres nomor 83 tahun 2024, pemerintah menunjuk Badan Gizi Nasional (BGN), yang didalamnya telah dibentuk Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) sebagai unit yang bertugas dalam mengimpelentasikan program MBG untuk semua kelompok sasaran diseluruh Indonesia.
“Sehingga melalui peresmian kantor dan dapur SPPG Kakasksen Satu saat ini, menjadi sarana perpanjangan tangan pemerintah untuk mempersiapkan dan mewujudkan visi Indonesia Emas 2045,” ujar Senduk.
Dia menegaskan Pemerintah Kota Tomohon terus berkomitmen dan mendukung program Pemerintah Pusat untuk mensejahterakan seluruh rakyat Indonesia.
“Kami memberikan apresaisi kepada Badan Gizi Nasional, khususnya SPPG Kakaskasen Satu yang menjadi wadah penyiapan penyediaan makanan bergizi bagi anak-anak di Kota Tomohon,” ucapnya.
Ia berharap program MBG dapat berjalan dengan baik dan tepat sasaran, serta dapat memastikan makanan yang disalurkan diproduksi sesuai standar, diawasi kualitasnya dan dikirim tepat waktu ke sekolah.
“Harapan kita semua, agar program ini dapat memberikan dampak signifikan pada perkembangan kognitif, kesehatan, dan produktivitas generasi mendatang, sehingga keberhasilannya dapat menciptakan generasi yang cerdas, sehat, dan produktif,” pungkas Caroll Senduk.
Sebelum diresmikan, digelar ibadah yang dipimpin Pdt Edward Timbuleng, S.Th. (mhk)
