TOMOHON – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon, Mono Turang, S.Sos mengikuti Ibadah Agung memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-88 Wanita/Kaum Ibu (WKI) Sinode GMIM, di Stadion Babe Palar Tomohon, Jumat (21/11/2025).

Sekira ribuan ibu-ibu Tuhan dari jemaat pelayanan GMIM yang memadati lokasi pelaksanaan ibadah.

Menurut Mono, perayaan syukur melalui ibadah agung menjadi momentum untuk merefleksikan karya iman dalam kehidupan gereja maupun rmasyarakat.

“HUT yang ke-88 WKI Sinode GMIM ini patutlah disyukuri karena merupakan berkat. Selamat bersyukur atas HUT untuk WKI Sinode GMIM dan teruslah berkarya sambil memperkokoh iman,” pungkas Politisi PDIP ini.

Sebelumnya, Ibadah Agung dipimpin oleh Pdt Janny Rende, MTh. (mhk)